Program Reguler

05 Januari 2016 Komentar

Bagi siswa yang belum pernah belajar bahasa jepang atau mau mengulang belajar bahasa jepag dari dasar, Bunka Kenkyuukai menyediakan Program Reguler dan Program Privat.

Dibawah ini akan kami jawab beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan mengenai Program Reguler:
 

1. Apa perbedaan Program Reguler dengan Program Privat?

- Program Reguler:
Durasi: 20x pertemuan (1,5bulan)
Jumlah siswa: 4-6 siswa
Jadwal: Senin, Rabu, Jumat || Selasa, Kamis, Sabtu (3x seminggu)
Biaya: Rp600.000,-/level
Setiap level di akhir pertemuan siswa wajib mengikuti ujian tulis dan ujian lisan untuk menetukan kenaikan level
- Program Privat:
Durasi: 12x pertemuan (maks. harus diselesaikan dalam waktu 2 bulan)
Jumlah siswa: 1-2 siswa
Jadwal: menyesuaikan kebutuhan siswa
Biaya: Rp850.000,-/level
Siswa boleh meminta ujian tulis dan lisan jika merasa perlu. Ujian tersebut diluar 12xpertemuan dan tidak dikenakan biaya.
 

2. Kapan dan bagaimana cara mendaftarkan diri?
Silahkan mendaftarkan diri kapan saja, bisa via web site http://bunkakenkyukai.com/kursus, email: bunkakenkyuukai@gmail.com, atau datang langsung. Siswa mendaftarkan diri dengan mengisikan form yang kami sediakan. Pendaftaran tidak dipungut biaya.

baca selengkapnya

Liburan tahun baru 2016 Bunka Kenkyukai

05 Januari 2016 Komentar

みなさま、あけましておめでとうございます。。。
今年もどうぞよろしくお願いいたします!

Selamat tahun baru 2016 !! Semoga tahun ini bisa lebih baik dari tahun sebelumnya smiley

 

Di sela-sela kesibukan yang padat, Bunka Kenkyuukai selalu mengadakan event. Minggu lalu pada liburan tahun baru kami mengadakan event jalan-jalan ke Wisata Alam Kalibiru yang berada di Kulon Progo. Dilanjutkan jalan-jalan ke Pantai Kuwaru yang terletak di Kabupaten Bantul. Dari Wisata Alam Kalibiru menuju ke arah tenggaran dengan perjalanan selama 1,5 jam untuk mencapai Pantai Kuwaru.

 

Semoga dengan diadakanya event jalan-jalan ini dapat menjadi salah satu selingan refreshing untuk teman-teman, murid-murid, dan sensei-sensei Bunka Kenkyuukai.
Terimakasih atas partisipasinya.

baca selengkapnya

Ulang Tahun Bunka Kenkyūkai ke-4

16 Desember 2015 Komentar

Bunka Kenkyūkai yang berdiri pada tanggal 13 Desember 2011 silam, pada hari minggu, 13 Desember lalu merayakan ulang tahun ke-4 nya. Ini untuk pertama kalinya ulang tahun Bunka Kenkyūkai dirayakan. Acara perayaanya pun cukup sederhana. Pada perayaan ini kami hanya mengundang staff menejemen, pengajar, dan beberapa rekan-rekan yang telah banyak membantu Bunka selama ini.
 

Harapan kami segenap staff Bunka Kenkyūkai semoga kedepanya Bunka Kenkyūkai bisa lebih baik dan semakin berkembang. Tak lupa kami juga mengucapkan terimakasih banyak kepada seluruh murid yang telah memberi kepercayaan kepada kami untuk mengajarkan bahasa Jepang dan juga rekan-rekan dari Jepang yang ikut aktif dalam berbagai kegiatan Bunka Kenkyūkai.

baca selengkapnya

Program Persiapan JLPT

10 September 2015 Komentar

Program persiapan JLPT Bunka Kenkyūkai adalah program kursus bagi siswa yang akan mengikuti ujian JLPT. Program ini diselenggarakan pada bulan April-Juni dan September-November. Dalam program ini, siswa akan diberikan materi berupa:


  • 文字・語彙 (moji, goi)
      materi berupa daftar kanji dan kosakata yang harus dihafalkan siswa
  • 文法・読解 (bunpō, dokkai)
    materi tata bahasa dan bacaan bahasa Jepang
  • 聴解 (chōkai)
    latihan dalam mendengar dan memahami dialog dalam bahasa Jepang.

Setelah siswa menyelesaikan materi tersebut, siswa akan diberikan latihan soal-soal JLPT dan pembahasan soal-soal tersebut.

 

baca selengkapnya

Lowongan Staf Pengajar

03 Agustus 2015 Komentar

Kami membuka kesempatan kerja part time freelance sebagaistaf pengajar bahasa Jepang di Bunka Kenkyūkai.

Persyaratannya sebagai berikut:
1. Memiliki sertifikat JLPT minimal N-3
2. Mampu berbahasa Jepang aktif maupun pasif
3. Sanggup bekerja sesuai jadwal
4. Kreatif
5. Ramah
6. Bertanggung jawab
7. Disiplin
 

Lamaran diterima paling lambat tanggal 31 Agustus 2015

 

baca selengkapnya

Pesta Udon & Acara Perpisahan

01 Juli 2015 Komentar

Bertepatan dengan bulan Ramadhan 1436 H, pada 30 Juli 2015 Bunka Kenkyūkai mengadakan acara buka puasa bersama sekaligus acara perpisahan untuk teman-teman orang Jepang yang selama ini telah banyak membantu di Bunka. Pada acara kali ini, teman-teman Bunka beserta para siswa dan sensei membuat hidangan berbuka puasa berupa Tempura Udon.


Tahukah apa itu Tempura Udon (うどん)?

baca selengkapnya

Program Persiapan JLPT: juli 2015

30 Maret 2015 Komentar

Bagi teman-teman yang akan mengikuti JLPT bulan Juli ini, Bunka Kenkyūkai membuka Program Persiapan JLPT mulai bulan maret. Kelas akan segera dimulai minggu depan. Oleh karena itu, teman-teman yang berminat mengikuti program ini, diharap segera mendaftarkan diri.

baca selengkapnya

Belajar Shodou

12 Maret 2015 Komentar

Shodo dalam bahasa jepang yang artinya Kaligrafi (the Way of Brush), yang berasal dari huruf kanji kaku (menulis) dan michi(cara) adalah salah satu bentuk seni yang telah di pelajari selama lebih dari 3000 tahun yang lalu. Meskipun shodo merupakan kebudayan yang cukup kuno, namun orang Jepang masih mempertahankan kebudayaan itu, terbukti hingga saat ini masih banyak orang yang tertarik untuk mempelajarinya, bahkan di sekolah-sekolah para murid (biasanya murid SD) diajarkan shodo. Pengetahuan akan seni kaligrafi adalah salah satu langkah yang penting di dalam memahami budaya Jepang. Kaligrafi bukan hanya sebuah latihan menulis yang baik, tetapi lebih merupakan awal mula nya bentuk seni dari oriental. Kaligrafi adalah sebuah kombinasi antara skill dan imajinasi seseorang yang telah belajar secara intensive penggunaan kombinasi-kombinasi garis-garis. Sekilas shodo tampak mudah dibuat, namun orang yang masih pemula akan langsung mengalami kesulitan saat mencobanya, karena banyaknya hal yang harus diperhatikan, mulai dari keseimbangan bentuk tulisan, tarikan garis, tebal-tipisnya garis, hingga irama tulisan.

 

baca selengkapnya